Selamat Datang

Untuk kalangan atau simpatisan kristiani.

Selamat datang di blog kami, semoga apa yang kami tuliskan dapat bermanfaat bagi Anda semua.

Tuhan Yesus memberkati.


Terjemahkan Bahasa / Translate :

Terjemahkan Bahasa

Kamis, 08 Desember 2011

Iri Hati


Yakobus 3:16 Sebab di mana ada iri hati dan mementingkan diri sendiri di situ ada kekacauan dan segala macam perbuatan jahat.


Kis 5:14-17
14 Dan makin lama makin bertambahlah jumlah orang yang percaya kepada Tuhan, baik laki-laki maupun perempuan,
15 bahkan mereka membawa orang-orang sakit ke luar, ke jalan raya, dan membaringkannya di atas balai-balai dan tilam, supaya, apabila Petrus lewat, setidak-tidaknya bayangannya mengenai salah seorang dari mereka.
16 Dan juga orang banyak dari kota-kota di sekitar Yerusalem datang berduyun-duyun serta membawa orang-orang yang sakit dan orang-orang yang diganggu roh jahat. Dan mereka semua disembuhkan.
17 Akhirnya mulailah Imam Besar dan pengikut-pengikutnya, yaitu orang-orang dari mazhab Saduki, bertindak sebab mereka sangat iri hati.



Sejak zaman dahulu, para pengikut Tuhan Yesus Kristus dibenci oleh non pengikut Kristus, karena mereka iri hati karena makin bertambahnya jumlah orang yang percaya kepada Kristus. Mereka menganiaya dan membunuh, membuat kekacauan dengan membakar rumah ibadat dan segala macam perbuatan jahat dilakukan supaya para pengikut Kristus berkurang. Karena apa ? Karena, jika pengikutnya berkurang, maka penghasilannya pun berkurang. 

Tetapi ... 
Kisah 2:47b  Dan mereka disukai semua orang. Dan tiap-tiap hari Tuhan menambah jumlah mereka dengan orang yang diselamatkan.

Tiap-tiap hari Tuhan menambahkan jumlah orang-orang yang diselamatkan. 


Contoh aniaya yang dialami oleh pengikut Kristus.

Stefanus mati dibunuh
Kisah 7:52-60
52 Siapakah dari nabi-nabi yang tidak dianiaya oleh nenek moyangmu? Bahkan mereka membunuh orang-orang yang lebih dahulu memberitakan tentang kedatangan Orang Benar, yang sekarang telah kamu khianati dan kamu bunuh.
53 Kamu telah menerima hukum Taurat yang disampaikan oleh malaikat-malaikat, akan tetapi kamu tidak menurutinya."
54 Ketika anggota-anggota Mahkamah Agama itu mendengar semuanya itu, sangat tertusuk hati mereka. Maka mereka menyambutnya dengan gertakan gigi.
55 Tetapi Stefanus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap ke langit, lalu melihat kemuliaan Allah dan Yesus berdiri di sebelah kanan Allah.
56 Lalu katanya: "Sungguh, aku melihat langit terbuka dan Anak Manusia berdiri di sebelah kanan Allah."
57 Maka berteriak-teriaklah mereka dan sambil menutup telinga serentak menyerbu dia.
58 Mereka menyeret dia ke luar kota, lalu melemparinya. Dan saksi-saksi meletakkan jubah mereka di depan kaki seorang muda yang bernama Saulus.
59 Sedang mereka melemparinya Stefanus berdoa, katanya: "Ya Tuhan Yesus, terimalah rohku."
60 Sambil berlutut ia berseru dengan suara nyaring: "Tuhan, janganlah tanggungkan dosa ini kepada mereka!" Dan dengan perkataan itu meninggallah ia.

Apakah salah Stefanus, sehingga dia patut dilempari dengan batu hingga mati ?

Sampai sekarang Firman Tuhan nyata bahwa : 
Yohanes 16:2 Kamu akan dikucilkan, bahkan akan datang saatnya bahwa setiap orang yang membunuh kamu akan menyangka bahwa ia berbuat bakti bagi Allah.


Bahkan banyak kesaksian-kesaksian yang menyatakan bahwa ketika seseorang menjadikan Tuhan Yesus Kristus sebagai Juruslamat pribadi, mereka menderita aniaya bahkan dibunuh.

Mereka menawarkan hadiah berupa sejumlah besar uang bagi yang dapat menangkap orang yang meninggalkan kepercayaannya yang lama dan beranggapan bahwa dengan membunuh pengikut Kristus, akan mendapat pahala masuk Sorga. Hah ! membunuh adalah dosa dan di dalam Sorga tidak ada dosa. Jangan sesat ! Upah dosa adalah maut, yaitu kematian kekal di dalam Neraka !


Jangan heran, karena tertulis dalam Alkitab, 
2 Timotius 3:12 Memang setiap orang yang mau hidup beribadah di dalam Kristus Yesus akan menderita aniaya,

Roma 8:18 Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.



Wahyu 2:10 Jangan takut terhadap apa yang harus engkau derita! Sesungguhnya Iblis akan melemparkan beberapa orang dari antaramu ke dalam penjara supaya kamu dicobai dan kamu akan beroleh kesusahan selama sepuluh hari. Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan.




Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar