Selamat Datang

Untuk kalangan atau simpatisan kristiani.

Selamat datang di blog kami, semoga apa yang kami tuliskan dapat bermanfaat bagi Anda semua.

Tuhan Yesus memberkati.


Terjemahkan Bahasa / Translate :

Terjemahkan Bahasa

Jumat, 12 Juli 2013

Kesaksian - Rahasia Besar Dibalik Tsunami Aceh



Cerita ini adalah kisah nyata dan rahasia di balik terjadinya tsunami Aceh dengan kesaksian 400 orang umat Kristen bahwa kisah ini sungguh terjadi...

Bencana Raya Tsunami Aceh 2004 sudah lama berlalu, tapi tak seorangpun yang akan pernah melupakannya. Prahara itu setara dasyatnya dengan Bom Hiroshima dalam catatan sejarah bumi ini. Sampai kapanpun orang tidak akan pernah lupa pada Tsunami Aceh, dan seluruh umat manusia, keturunan demi keturunan, akan terus mengenangnya. Orang akan tetap mengingatnya sebagai bencana alam terbesar sepanjang zaman modern.


Tak seorangpun yang akan lupa betapa stasiun-stasiun TV menayangkan video-video mengerikan: mayat-mayat manusia bergeletakan tak berarti di jalan-jalan, di trotoar, di lapangan, di selokan-selokan, tergantung di tiang listrik, di atas pohon dan tempat-tempat lain. Para reporter melaporkan langsung dengan berdiri di sekitar tumpukan mayat berserakan, bagai tumpukan ikan di pasar ikan.

Tapi adakah yang tahu rahasia besar di balik peristiwa dahsyat itu? Sekaranglah saatnya rahasia itu diungkapkan secara luas, agar menjadi peringatan besar bagi dunia, sama seperti Bahtera Nuh menjadi peringatan akan bengisnya murka Allah atas manusia di zaman itu.

Berikut ini saya salin dari catatan harian saya dari tahun 2005 lalu.

“Tadi pagi saya mendengar cerita yang menggetarkan dari tante saya. Beliau adik perempuan ibu saya, yang baru tiba dari Pekan Baru - Riau beberapa hari lalu ke kota ini, untuk meninjau anaknya yang sekolah di sini. Cerita itu terlalu mengguncangkan sampai saya merinding mendengarnya dan memutuskan untuk menulisnya di sini. Beliau bercerita tentang sebuah peristiwa yang luput dari pers, yang menjadi awal dari bencana besar Tsunami Aceh 2004 lalu”

Tanggal 24 Desember 2004, sebuah jemaat gereja berjumlah kira-kira 400 jiwa di Meulaboh, Aceh Darussalam, sedang kumpul-kumpul di gedung gereja untuk persiapan Natal, tiba-tiba mereka didatangi segerombol besar massa berwajah beringas. Mereka adalah warga kota, tetua-tetua kota, aparatur pemerintah serta polisi syariat. Massa ini dengan marah mengultimatum orang-orang Kristen itu untuk tidak merayakan Natal. Tetapi pendeta dan jemaat gereja itu mencoba membela diri, kurang lebih berkata:

“Mengapa Pak? Kami kan hanya merayakan hari besar agama kami. Kami tidak berbuat rusuh atau kejahatan kok. Acara besok untuk memuji dan menyembah Tuhan kok, Pak. Yakinlah, kami tidak akan mengganggu siapapun.”

Tetapi massa itu tidak menggubris dan kurang lebih berkata:

Sekali tidak boleh, ya tidak boleh! Ini negeri Islam! Kalian orang-orang kafir tidak boleh mengotori kota kami ini! Dengar, kalau kami membunuh kalian, tidak satupun yang akan membela kalian, kalian tahu itu!?

Tetapi orang-orang Kristen itu tetap berusaha membujuk-bujuk massa itu. Lalu massa yang ganas itu memutuskan begini: “Kalian tidak boleh merayakan Natal di dalam kota. Kalau kalian merayakannya di sini, kalian akan tahu sendiri akibatnya! Tapi kalau kalian tetap mau merayakan Natal, kalian kami ijinkan merayakannya di hutan di gunung sana!!”

Setelah mengultimatum demikian, massa itupun pergi. Lalu pendeta dan jemaat gereja itu berunding, menimbang-nimbang apakah sebaiknya membatalkan Natal saja, ataukah pergi ke hutan dan bernatalan di sana. Akhirnya mereka memilih pilihan kedua. Lalu berangkatlah mereka ke hutan, di daerah pegunungan. Di suatu tempat, mereka mulia membersihkan rumput dan belukar, mengikatkan terpal-terpal plastik ke pohon-pohon sebagai atap peneduh, lalu mulai menggelar tikar. Besoknya, 25 Desember 2004, jemaat gereja itu berbondong-bondong ke hutan untuk merayakan Natal.

Perayaan Natal yang sungguh memilukan sekali. Mereka menangis meraung-raung kepada Tuhan, meminta pembelaanNya. Sebagian besar mereka memutuskan menginap di hutan malam itu.

Lalu pagi-pagi buta sekali, ketika hari masih gelap, istri si pendeta terbangun dari tidur. Ia bermimpi aneh, membangunkan suaminya dan yang lain. Dalam mimpinya itu TUHAN YESUS datang kepadanya, menghiburnya dengan berkata:

“Kuatkanlah hatimu, hai anakKu. Jangan engkau menangis lagi. Bukan kalian yang diusir bangsa itu, tetapi Aku! Setiap bangsa yang mengusir Aku dan namaKu dari negeri mereka, tidak akan luput dari murkaKu yang menyala-nyala. Bangunlah dan pergilah ke kota, bawa semua saudaramu yang tertinggal di sana ke tempat ini sekarang juga, karena Aku akan memukul negeri ini dengan tanganKu!”

Lalu mereka membahas sejenak mimpi itu. Sebagian orang menganggap itu mimpi biasa, menenangkan si ibu pendeta dengan berkata kira-kira begini: “Sudahlah Ibu, jangan bersedih lagi. Tentulah mimpi itu muncul karena ibu terlalu sedih”. Tetapi sebagian lagi percaya atau agak percaya bahwa mimpi itu memang betul-betul pesan Tuhan. Akhirnya mereka memutuskan mengerjakan pesan seperti dalam mimpi itu. Beberapa orang ditugaskan ke kota pagi buta itu juga untuk memanggil keluarga-keluarga jemaat yang tak ikut bernatalan ke hutan.

Ketika pagi hari, sekitar pukul 7 s/d 8 pagi mereka semua telah berada kembali di pegunungan, mereka dikejutkan goncangan gempa yang dasyat sekali. Tak lama kemudian, peristiwa Tsunami Besar itupun terjadi.

Sekarang, pendeta gereja yang selamat itu telah pergi ke mana-mana, mempersaksikan kisah luar biasa itu ke gereja-gereja di seluruh Indonesia, termasuk ke gereja dimana tante saya beribadah, di Pekan Baru.

Saya tidak tahu kebenaran cerita tante saya itu, sebab dialah orang satu-satunya yang pernah bercerita begitu pada saya. Itulah sebabnya saya tulis dulu di buku harian ini supaya saya tidak lupa dan supaya bila kelak saya telah mendengar cerita yang sama dari orang lain, barulah saya akan percaya dan akan saya ceritakan kepada sebanyak-banyaknya orang”.

Saudara dalam Yesus,

Beberapa waktu lalu, saya teringat pada catatan itu lalu terpikir untuk surfing di internet ini, apakah ada orang lain yang mendengar kesaksian yang sama. Jika ada, berarti tante saya itu tidak membual pada saya, dan berarti peristiwa itu benar terjadi.

Lalu apa yang saya temukan? Saya BENAR-BENAR menemukannya setelah dengan susah payah membuka-buka banyak situs. Salah satunya saya temukan di pedalaman salib.net.

Itulah sebabnya catatan harian itu saya publikasikan di blog ini untuk saudara publikasikan lebih luas lagi ke seluruh dunia. Biarlah seluruh dunia tahu bahwa Tuhan kita Yesus Kristus adalah satu-satunya Tuhan dan Ia sungguh-sungguh HIDUP!
Haleluyah!!




Immanuel


Sumber : http://sahabat-gembala.blogspot.com/2011/05/renungan-dan-kesaksian-rahasia-besar-di.html

120 komentar:

  1. Haleyuyah..Tuhan Beserta Kita untuk selemanya

    BalasHapus
  2. Haleluya!! Terpujilah Tuhan Di Tempat Yang Maha Tinggi. YESUS KRISTUS namanya!!

    BalasHapus
  3. Amen... Kasih Tuhan itu luar biasa.

    BalasHapus
  4. Saya sangat percaya tentang kesaksian di atas..sebab saya juga pernah mengalaminya.. di saat anda menghadapi masaalah di saat anda menemui jalan buntu untuk menyelesaikan masaalah itu... apa yang saya lakukan... saya hanya pasrah kepada keadaan menyerahkan nasib saya kepada Tuhan.... Sambil Berdoa.. ""Ya Tuhan ku semenjak aku engkau terima sebagai anak mu melalui pembaptisan, dari saat itu juga saya telah serahkan semua perjalanan hidup ku kepada mu sehingga saya akan kembali kepada mu juga...dan saya serahkan segala masaalah yang saya hadapi masa ini kepada mu dan memohon pertolongan dan peneyelesian mengikut kehendak mu...Amen."" Puji Tuhan.. selepas lebih kurang 2-3 bulan.. tidak tahu macamana keadaan tiba2 berubah masaalah saya dapat di selesaikan.. pada masa itu saya sudah pun lupa yang saya pernah berdoa kepada Tuhan ku dan mengadu kepadanya tentang permasaalahan saya....Terimakasih Tuhan ku.. Engkau maha pengasih lagi penyayang.. Tolongla juga semua umat mu di dunia ini yang dalam kesusahan dan juga kekurangan.. ampuni la juga umat mu yang tidak ingat kepada mu semoga suatu hari nanti mereka akan kembali kepada mu... Bagi yang percaya kepada mu kuat kan iman mereka.. beri kami kekuatan menghadapi cabaran di dunia ini sementara menanti kedatanganmu.. jauhkan kami dari perasaan dengki dan balas dendam kepada sesiapa juga... malah beri kami kekuatan untuk mengampuni dan mengasihi semua umat mu di dunia sebagaimana engkau juga mengasihi dan menyayangi kami..Amen.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yesus senantiasa bersama setiap orang yang percaya kepadaNya. Amen.

      Hapus
  5. Haleluyah!! Tuhan itu maha kuasa...amen!

    BalasHapus
  6. puji tuhan.... tuhan itu maha adil

    BalasHapus
  7. Berserah bukan bererti mengalah, tetapi membiarkan Tuhan melakukan pekerjaan-Nya yang ajaib dalam hidup kita, Ternyata Allah berpihak pada orang yang benar, Amen dan Terpujilah nama-Mu selamanya...

    BalasHapus
  8. Halleluyah!! Dia slalu memberi rencana yang terbaik untuk umat-umatNya. God is good all the time.

    BalasHapus
  9. Gereja kami pernah di datangi kesaksian berkenan dengan Tsunami berkaitan sebelum terjadi bincana Tsunami, dikatakan sekumpulan anak muda merayakan sambutan di tepi pantai sambil menghidupkan api-apian disitu mareka sambil memuji menyembah dan besuka-suka bersama sementara penyembahan di angkatkan tiba-tiba seorang dari salah mereka melihat penglihatan dalam penglihatan itu semua lautan banjir darah dan dia sangat tidak mengerti maksud penglihatan itu tapi itulah pesan Tuhan buat anak-anaknya dan akhirnya mereka pulang dan berbundung-bundung ikut sembahyang di gunung pada hari terjadinya Tsunami mereka semua terkejut yang akhirnya kini mereka mengerti bahawa itulah tangan Tuhan memukul bumi ini, jangan salah sangka kita kata Tuhan jahat, tapi itulah tuhan membenci jika ada dosa.

    BalasHapus
  10. puji tuhan halleluia..saya harap mereka BN, JAIS dan Perkasa yang merampas bible dan isu kalimah allah di Malaysia dihancurkan oleh kuasa tuhan..amen.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tidak baik macam tu. Tuhan tidak suruh kita berdoa utk menghancurkan. Kan bagus berdoa supaya siapa pun yang merampas bible dibukakan mata rohani dorang supaya mereka dapat diselamatkan. bukan begitu ka seharusnya,.

      Hapus
    2. Ya jangan doa untuk menghancurkan. Kerana Yesus sendiri Berdoa Kepada Tuhan Allah Bapa supaya mengampuni dosa yang menyalib dan menghinaNya atas sebab mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan. Matius 18:21Kemudian datanglah Petrus dan berkata kepada Yesus: "Tuhan, sampai berapa kali aku harus mengampuni saudaraku jika ia berbuat dosa terhadap aku? Sampai tujuh kali?"
      Matius 18:22 Yesus berkata kepadanya: "Bukan! Aku berkata kepadamu: Bukan sampai tujuh kali, melainkan sampai tujuh puluh kali tujuh kali. Maksudnya kita harus selalu memaafkan orang lain, kerana Tuhan juga bersifat pemaaf.

      Hapus
    3. Rasanya Pjunior f bermaksud agar kejahatan dihancurkan agar tiada penindasan keatas agama kristian di Malaysia dan kami berserah kepada Mu ya Tuhan agar 300 Alkitab yg dirampas tidak dibakar malah dikembalikan..

      Hapus
  11. Kemulian bagi Allah Bapa kita Yesus Kristus.
    Dia berkuasa. Andai Dia kata Dia akan melakukan, maka terjadilah sesuai dengan kehendak-Nya.

    BalasHapus
  12. saya setuju dgn Mokho..kita kasihi dan ampuni mereka seperti Yesus mengasihi musuh2-Nya..

    BalasHapus
  13. Halleluyah puji Tuhan,saya percaya pada kuasa Tuhan.

    BalasHapus
  14. Amen.. Halleluyah puji Tuhan.., jom kita trus mendoakn utk hal2 dan isu2 semasa yang terjadi d malaysia.. agar pintu hati mereka terbuka dan menerima Yesus sebagai Tuhan dan juruselamat mereka..dan kita doakn utk suku bangsa kita sendiri dan saudara, kluarga kita agar trus bersatu d dlm Tuhan..

    BalasHapus
  15. kita berdoa saja kepada yang merampas alkitab supaya cintakasih Tuhan berserta mereka kerna kita nda pantas untuk membelas mereka serahkan saja pada Allah Bapa Kita..Amen...

    BalasHapus
  16. Halleluyah..Puji Tuhan.. God is all the way.. I believe in You.. Faith for You My Lord..

    BalasHapus
  17. syukur~ puji Tuhan atas belas kasihan yang Dia berikan kepada kita umatnya.. Haleluyah~

    BalasHapus
  18. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  19. Terima kasih ya Tuhan kerana memperlihatkan cinta kasihMu kepada umatMu di dunia ini....Amen

    BalasHapus
  20. haleluyah!! kuasamu sungguh besar d dunia ini..trima kasih tuhan atas keajaiban yg engkau perlihatkan..kami bangsamu sungguh berasa kagum..engkau la raja atas dunia dan patut d sembah..amenn..

    BalasHapus
  21. BS atau tidak itu dari kamu saja...tiada orang lain suruh kamu percaya...TUHAN MAHA ADIL...

    BalasHapus
  22. Musuh TUHAN adalah hanya satu ialah "IBLIS" dan manusia diberi kebebasan.. manusia yg mempunyai Karekter dari Tuhan ialah yg saling mengasihi dan menghormati org lain, tetapi apa yg menjadi kawan iblis ialah yg suka akan perpecahan/perbalahan, dimana Tuhan menunjukkan Kasihn-Nya iblis akan makin kuat utk menguasai tempat itu dengan niat menetang Tuhanya.. jadi lah bijak, dan jangan menjadi orang bebal kerana hari-hari ini adalah jahat.. Halleluyah Tuhan, Allah Abraham, Ishak, dan Yakub.. terpuji nama-Mu di tempat yg tertinggi.. Amen..

    BalasHapus
  23. Saudara-saudari Kristian di Indonesia,tolong doakan kami umat Kristian di Malaysia ya..kami sedang mengalami pencobaan yang betul-betul menggoncang iman dan institusi gereja di sini..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kuatkan iman...berdoa, supaya org yang merampas bible, hati dan pemikiran mereka terbuka...dan menerima Tuhan Yesus sebagai penyelamat.

      Hapus
    2. Mereka hanya tidak tahu apa akibat dari apa yang mereka perbuat

      Hapus
  24. Selamanya besar Allah ku Yesus....Halelujah...

    BalasHapus
  25. Iya saya pernah mendengar kesaksian yang sama

    BalasHapus
  26. Terima kasih atas sering yang sanggat bermanfaat dari soudara ...

    Puji tuhan ...
    Good job!

    BalasHapus
  27. Puji Tuhan Yesus Kristus Yang Maha Kuasa.. Amen

    BalasHapus
  28. Saya percaya pada Kasihmu Tuhan. Berkatilah kami di bumi Malaysia ini dan semua umatmu diseluruh dunia. Amen

    BalasHapus
  29. Thanks for sharing<3 Praise the Lord Jesus Christ. Amen.

    BalasHapus
  30. Puji Tuhan dan terima kasih ke atas rahmatnya

    BalasHapus
  31. "sebab beginilah firman Tuhan semesta alam: sedikit waktu lagi maka Aku akan menggoncang langit dan bumi,laut dan darat; aku akan mengoncang segala bangsa,sehingga barang yang indah-indah kepunyaan segala bangsa datang mengalir, maka Aku akan memenuhi Rumah ini dengan kemegahan, firman Tuhan semesta alam". - Hagai 2: 6-7.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kepada penulis Blog....mimpi isteri kepada pendeta itu tadi memang benar....

      Hapus
  32. i believe this sharing...after the tsunami 2004, ada orang menceritakan saya perkongsian yang sama dengan ini.....Thank God kerana menyelamatkan umat-umatnya disana.....

    BalasHapus
  33. Puji Tuhan. Kerana Dia, mengasihi UmatNya. Kuasa Tuhan sangat besar dalam hidup kita. Kerana Dia, saya dapat hamil dan melahirkan anak laki2 yang sihat....Amen....

    BalasHapus
  34. Puji Tuhan Yesus Christus, haleluya, tanpamu ya Tuhan, siapalah saya, amen

    BalasHapus
  35. teruslah kita sama-sama berdoa minta agar Bapa di Sorga membuka hati mereka yang menindas kami yang di Malaysia ini terbuka dan bertaubat....

    BalasHapus
  36. itu peringatan bagi orang2 kristen pada umumnya supaya berjaga2 dalam imannya,n jangan larut dalam dosa yang membinasakan sebab TUHAN itu ajaib SALOM

    BalasHapus
  37. saya kagum dengan apa yg saya baca... bukan saya mau bencana seperti ini terjadi lagi.. tp, ini memperingatkan bahwa kuasa TUhan Yesus mmg tidak dapat dikalahkan oleh siapa2... amen.. God is power of Love... and the Highest name above of all.

    BalasHapus
  38. Puji tuhan selamanya....doakan keselamatan Kami Di Malaysia...Kami amat memerlukan doa dari saudara seiman kristian Di Indonesia Dan seluruh dunia...amen

    BalasHapus
  39. Amen....sya yakin jesus kristus benar2 wujud!

    BalasHapus
  40. merinding baca pesan TUHAN waktu lg marah,

    BalasHapus
  41. Tuhan ampunilah aku yg kurang percaya dan ajarlah aku pengertian akan arti hidup,tunjukanlah kasihmu supaya aku tak binasa!,dalam nama yesus kristus, haleluya, amin#

    BalasHapus
  42. Yah..memang begitulah yang akan terjadi nanti dan akan lebih hebat dari itu! setiap orang kristen akan dikejar,akan disiksa,akan di bantai! saya diberikan karunia oleh Tuhan untuk apa yang akan terjadi ke depan dan saya bertugas untuk mengingatkan saudara mengenai apa yang akan kita hadapi kedepan! memang banyak orang yang tidak menganggap teguran aku sebagai peringatan dari TUHAN karena mereka dipenuhi dengan hawa nafsu dsb! dan saya pun sudah melihat bagaimana saya nanti akan meninggal! saya akan dibantai oleh beberapa orang karena nama Yesus yang kita sembah dan muliakan! inlah awal dari penyiksaan orang kristen besar-besaran. dunia akan menolak Kristus dan memutar balikkan fakta! sungguh tiada tempat yang aman yang akan kita tuju tapi berDOAlah senantiasa karna ALLAH yang penuh kasih selalu menyertai kita dalam keadaan apapun! Ingatlah saling menguatkan satu dengan yang lain dalam Iman kita kepada Sang Bapa,Putra dan Roh Kudus. Amin

    BalasHapus
  43. Shalom
    Saya percaya dengan kisah ini karena sebagai warga Medan yg ikut merasakan betapa kuatnya goncangan gempa tsb hingga ke Medan juga pernah mendengar cerita yg bernada hampir sama beberap hari setelah kejadian tsb.

    BalasHapus
  44. AMEN.. HALELUYAH PUJI TUHAN

    BalasHapus
  45. Amen....HALELUYAH..puji TUHAN....

    BalasHapus
  46. Sungguh besar kuasa Allah, tiada yang bisa menandingi. Saya pun pernah mengalami hal pengusiran. Dahulu, ketika saya masih SMA sekitar tahun 1998, kami komisi pemuda , remaja danpra remaja mengadakan retreat di salah satu Villa jemaat kami di GKI CIbadak, Jawa Barat. Villa tersebut di daerah Cikidang atas. Ketika acara ibadah belum mulai , kami bernyanyi2 lagu rohani, bapak Pendeta pun menyiapkan diri, ibu2 yang bertugas di dapur sedang memasak. Saya sendiri sebagai kakak yang lebih tua dari yang lainnya ikut memperhatikan persiapan acara ini. NAmun tiba2 dari kejauhan saya melihat ada segerombolan orang , memakai peci, dan membawa senjata2 tajam, ada yang bawa golok dan saya lupa detailnya. Lalu salah satu di antara mereka mengancam kami, agar jangan mengganggu ketertiban lingkungan ini, mereka menanyakan kegiatan kami. Saya dengan gentar menghadapi mereka dan tetap berdoa. NAmun kami bernegosiasi dan sebagian adik2 di dalam rumah pun berdoa. AKhirnya puji TUhan kami pun dapat melanjutkan retreat namun dengan bernyanyi setengah suara, kami memuji nama TUhan dengan bernyanyi setengah suara kami karna kami ingin tetap memujinamaNya.... Sebagai orang Kristen harus siap untuk menerima ancaman, hinaan dll. Bersyukurlah kepada TUhan, sebab DIA BAIK DAN MAHA ADIL.

    BalasHapus
  47. Orang Ibrani menyebutnya Yeshua, lama sebelumnya mereka menyebut Elohim. Orang Yunani menyebutnya Yesus, orang Arab menyebutnya Isa tetapi banyak yg tidak percaya Isa itu penampakan dari Allah. Lalu siapakah Dia menurut Dia sendiri? Musa pernah bertanya langsung kepada-Nya, "jika orang menanyakan aku tentang siapakah Engkau, apa jawabku?", Lalu Ia yg maha kuasa berkata: AKU ADALAH AKU, ELOHIM ABRAHAM, ELOHIM ISHAK, ELOHIM YAKUB.
    Dialah yg maha kuasa. Halleluya.

    BalasHapus
  48. Orang Ibrani menyebutnya Yeshua, lama sebelumnya mereka menyebut Elohim. Orang Yunani menyebutnya Yesus, orang Arab menyebutnya Isa tetapi banyak yg tidak percaya Isa itu penampakan dari Allah. Lalu siapakah Dia menurut Dia sendiri? Musa pernah bertanya langsung kepada-Nya, "jika orang menanyakan aku tentang siapakah Engkau, apa jawabku?", Lalu Ia yg maha kuasa berkata: AKU ADALAH AKU, ELOHIM ABRAHAM, ELOHIM ISHAK, ELOHIM YAKUB.
    Dialah yg maha kuasa. Halleluya.

    BalasHapus
  49. Saya juga pernah mendengar cerita ini hanya dari mulut ke mulut, saya ragu juga apa mungkin benar. Tapi dengan adanya blog ini saya jadi yakin bahwa cerita itu bukan isapan jempol belaka. Haleluya Terpujilah Yesus Kristus namaNya ditinggikan.............AMIN. Terima kasih udah berbagi Yehuda Ministry

    BalasHapus
  50. kesaksian yg luar biasa... sungguh sangat diberkati dan sngt menguatkan Iman bgi yg membacax...Terpujilah Tuhan kita Yesus Kristus..

    BalasHapus
  51. kesaksian yang amat luar biasa! Halleluya! terpujilah Tuhan Yesus... Raja kita...

    BalasHapus
  52. Terima kasih Tuhan karna slalu mnjaga umat mu.
    Penulis blog:knp gambarnya mesjid?

    BalasHapus
  53. Saya sdh dengar crita itu sejak thn 2005... dan aku meyakininya. maka percayalah jgn engkau ragu. Gbu

    BalasHapus
  54. Saya sudah mendengar ceritanya tahun 2004 setelah kejadian .. waktu itu saya berada d batam ( kep. Riau) dan saya percaya .. GBU

    BalasHapus
  55. Gmn sih radon...26 des mmg tsunaminya. Baca lg donk ke atas...24 des persiapan natal, 25 des natal (sebagian besar nginap digunung), besoknya 26 des tsunami.

    BalasHapus
  56. Ijin bagikan ya
    Terima kasih 😍

    BalasHapus
  57. Gmn sih radon...26 des mmg tsunaminya. Baca lg donk ke atas...24 des persiapan natal, 25 des natal (sebagian besar nginap digunung), besoknya 26 des tsunami.

    BalasHapus
  58. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jangan lah saling menyalahkan...Hanya bp YAHWEH yg tahu smua...Mari kita saling menghormati...Amin!

      Hapus
    2. walaupun berbeda-beda tetapi tetap 1 ..
      itulah indonesia ..
      kita sebagai umat beragama jgn saling menyalahkan .,
      mari ciptakan negara indonesia yang Rukun beragama ..
      Amin

      Hapus
  59. berbahagialah dan bersukacitalah kita yang memikul berat nya salib Tuhan

    BalasHapus
  60. “Percayalah kepada Tuhan Yesus Kristus, dan engkau akan selamat, engkau dan sisi rumahmu.” Kisah Para Rasul (16:22-34)

    _Tuhan Yesus Memberkati_

    BalasHapus
  61. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. "Dan tidak ada sesiapapun yang serupa denganNya". <==== Manusia diciptakan sesuai rupa-Nya kata lain kita mirip denga-Nya... mungkin yg anda maksud tidak ada yg serupa dengaNya soal Suci alias tanpa DOSA pak kalau itu benar.


      "Ia tiada beranak, dan Ia pula tidak diperanakkan; <=== orang tua anda juga bisa saya panggil bapak / pak bukan berarti orang tua anda memperanakkan saya... bapak adalah sebutan paling mulia dalam hal tutur kata.

      Katakanlah (wahai Muhammad): "(Tuhanku) ialah Allah Yang Maha Esa; <=== anda salah dalam hal ini... saudara Muslim tidak mempunyai Tuhan tp Allah "Tiada Tuhan Selain Allah"... anda sendiri sudah mejadikan Allah itu 2 yaitu Allah sendiri dan Tuhan.

      Hapus
    2. Anak kunci, ibu kota, bapak leluhur dll, apakah hal tsb tdk kita akui demikian namanya dan faktanya, apakah induk kuncinya harus brsetubuh dulu dll. demikian juga anak Allah, maka jgn lah sll mengartikn secara biologis

      Hapus
    3. Anak kunci, ibu kota, bapak leluhur dll, apakah hal tsb tdk kita akui demikian namanya dan faktanya, apakah induk kuncinya harus brsetubuh dulu dll. demikian juga anak Allah, maka jgn lah sll mengartikn secara biologis

      Hapus
    4. Anak kunci, ibu kota, bapak leluhur dll, apakah hal tsb tdk kita akui demikian namanya dan faktanya, apakah induk kuncinya harus brsetubuh dulu dll. demikian juga anak Allah, maka jgn lah sll mengartikn secara biologis

      Hapus
  62. Wah... kesaksian yg luar biasa ni.
    Memang Tuhan Yesus mengorbankan segalanya "asalkan" umatNya itu selamat. Bagi Tuhan Jiwa kita lebih berharga dari semua yg ada di dunia ini.

    BalasHapus
  63. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. murka Allah terhadap muslim sudah nyata, negara islam dimana2 perang, tsunami dll. bertobatlah selagi masih ada waktu....

      Hapus
    2. Doakan saja orang yang bersebrangan keyakinan, Mujizat akan terjadi kepadanya, amin

      Hapus
  64. Woww... Tuhan Yesus luar biasa..Allah yang bela.. siapa lawan Dia... haleluya

    BalasHapus
  65. ini cerita yg benar bukan fiksi. sya dengar langsung dari tetangga saya yg selamat dari musibah itu. dia seorang polisi. seharusnya malam itu adalah jadwal dia untuk piket, tapi karena mau ikut ibadah natal di gunung, dia tukar shift dengan temannya yg muslim. paginya murka Allah turun, temannya yg tadi tewas, dia selamat karena Yesus.

    BalasHapus
  66. Amin
    Puji Tuhan ..
    Saya Terharu Membacanya , sampai air mata jatuh..
    Tuhan yesus sungguh Dahsyat

    BalasHapus
  67. Aku percaya dari Kesaksian tersebut dan saya menangis akan hal ini. TUHAN YESUS akan melindungi kita dari segala marabahaya. Amin

    BalasHapus
  68. Terpujilah Nama-Mu Tuhan Yesus Anak Allah, Sampai selama-lamanya, Amen...

    BalasHapus
  69. "Ketika pagi hari, sekitar pukul 7 s/d 8 pagi mereka semua telah berada kembali di pegunungan, mereka dikejutkan goncangan gempa yang dasyat sekali. Tak lama kemudian, peristiwa Tsunami Besar itupun terjadi.

    Sekarang, pendeta gereja yang selamat itu telah pergi kemana-mana, mempersaksikan kisah luar biasa itu ke gereja-gereja di seluruh Indonesia, termasuk ke gereja dimana tante saya beribadah, di Pekan Baru."

    Amen.
    terimakasih untuk sharingnya . inilah bukti pekerjaan Tuhan yang Nyata, Mulia dan Luar Biasa .

    saya jadi teringat sebuah cuplikan lagu ini :

    Disaat tak seorangpun dapat menolongku..
    Dunia berkata habislah sudah masa depanku..
    Tapi ku tahu ada pribadi yang setia..
    Dia tak pernah tinggalkanku, Dia lah Tuhan Yesus.
    Hanya dekat pada-Mu Kau Allahku ku merasa tenang.

    God Bless You all ..

    BalasHapus
  70. Jesus juru selamat kita....halelluya....amiiinnn

    BalasHapus
  71. oh maaf saya ralat tsunami aceh tanggal 26 desember sedangkan cerita di atas pagi2 sekali jam 7/8 ketika mau merayakan natal

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tgl 25 mrka ke gunung dan menginap di sana. Otomatis jam 7/8 adalah tgl 26.

      Hapus
  72. coba dikoreksi bagian ini :
    Besoknya, 25 Desember 2004, jemaat gereja itu berbondong-bondong ke hutan untuk merayakan Natal.

    BalasHapus
  73. Aminmn.. kesaksian yg luar biasa

    BalasHapus
  74. kok banyak komen yg di hapus sama admin..?
    gak berani beragumen?
    saya cuma mau Tanya 1 hal, Aceh itu msh masuk dalam kesatuan Negara Republik Indonesia Dan Ada undang-undang tentang melakukan kebebasan beragama yg diakui di Indonesia, terus knp tidak melapor agar mendapat perlindungan saat merayakan hari besar kalian..!
    sepertinya Ada yg aneh dengan cerita diatas..?
    tolong jawab Dan jangan di hapus..!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Di sini bukan tempat berargumen dan berkata-kata tidak pantas, tetapi tempat untuk bersaksi tentang kebesaran Tuhan Yesus. Setiap kesaksian kekristenan selalu dibilang hoax, tipu, mengada-ada dan lain sebagainya ... meskipun ada saksi dan bukti. Tidak ada gunanya kami meyakinkan orang-orang yang tidak percaya. Kalau tidak percaya ya sudah ... tidak ada untungnya bagi kami untuk memaksakan agar pembaca percaya ... tugas kami sebagai orang kristen adalah memberitakan injil keselamatan.
      Kebebasan beragama di Indonesia ? Selamat datang di negara tercinta Indonesia ... sejak zaman orba sampai tahun 1998, Partai Damai Sejahtera Indonesia mencatat ada 9000 lebih gereja yang dibakar atau dirusak (sumber ketua partai : Bpk. Ruyandi Hutasoit) ... apakah Anda pernah mendengar ini ? belum lagi pendeta yang dibunuh atau disiksa ... Kalau dari agama kristen pindah ke agama lain, paling parah diusir dari keluarga ... tetapi kalau dari agama lain ke agama kristen ?

      Coba baca artikel di bawah ini :

      http://yehudaministry.blogspot.com/2011/06/kesaksian-dominggus-meninggal-dan-hidup.html

      Di situ ada adik ipar saya, jadi kejadian itu tidak di reka-reka ... tempat itu dekat dengan markas besar TNI.

      Baca juga kesaksian ini yang disampaikan langsung ke saya :

      http://yehudaministry.blogspot.com/2014/06/kesaksian-seorang-teroris-yang-bertobat.html

      dan ini :

      http://yehudaministry.blogspot.com/2013/06/kesaksian-bertobat-karena-didatangi.html


      Demikian yang bisa saya sampaikan. Terima kasih atas kunjungannya di blog kami ... Tuhan Yesus memberkati.

      Hapus
    2. Kalau mau debat, silahkan masuk di sini
      http://www.indonesia.faithfreedom.org
      Di situ tempatnya orang yang pindah agama ke kristen, mereka lebih tahu tentang agama lamanya, jadi bisa leluasa tanya jawab. Tapi itu sudah di blokir karena Peraturan Mentri Kominfo.
      Silahkan gunakan VPN. Terima Kasih.

      Hapus
  75. Allah kita besar kuasanya......Yesusku memang yang termanis.....termanis buat hidup kita

    BalasHapus